Tepatnya tanggal 7 Maret 2012 telah terjadi banjir bandeng yang teramat dahsyat dan jauh dari perkiraan, karena tidak pernah terjadi banjir sebesar ini sebelumnya. Kalau dilihat dari berbagai macam sampah yang hanyut di bawa air adalah berupa kayu gelondongan akibat dari perbuatan orang-orang yang tidak bertanggung jawab dengan melakukan penebangan liar.
Ada sekitar 50 hektar sawah produktif diterjang banjir yang meliputu P3A Tiu Baru, P3A Penyangka Maniq dan P3A Tutu Gama. yang mana kondisi padi saat ini adalah sedang berbunga.
Harapan masyarakat Desa Rhee Loka dan Desa Rhee Beru Kecamatan Rhee Kab. Sumbawa kepada pihak pemerintah, baik Kabupaten maupun Propinsi saat ini adalah perketat keamanan dalam melakukan menebangan liar dan pembangunan bronjong sekaligus normalisasi sungai sepanjang 10 km.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar